CARA KONEKSI KOMPUTER/LAPTOP DENGAN MIKROTIK OS YANG ADA PADA ORACLE VM VIRTUALBOX

Salam Karya,

Oracle VM VirtualBox merupakan salah satu program aplikasi yang digunakan untuk membangun komputer secara virtual. Dengan software ini maka kita dimudahkan dalam pembelajaran khususnya saat materi instalasi sistem operasi.
Pada artikel ini saya akan membahas bagaimana koneksi jaringan antara komputer/laptop dengan mikrotik OS yang ada pada Oracle VM VirtualBox.
1. Lakukan instalasi Mikrotik OS pada Oracle VM VirtualBox terlebuh dahulu. Baca cara instalasi Mikrotik dengan Oracle VM VirtualBox 
2. Pada jendela utama Oracle VM VirtualBox pilih menu Setting - Pilih Jaringan. Pada jendela jaringan yang menyala adapter 1. Ceklis Nyalakan Adapter Jaringan. Kemudian pada Attahed to pilih Host-Only Adapter - OK
3. Nyalakan mesin virtual Mikrotik
4. Jika belum melakukan setting apapun pada Mikrotik, gunakan login "admin" dan Pasword kosongkan saja
5. Selanjutnya buatlah IP Addres Mikrotik dengan cara ketikkan "ip addres add"
6. Masukkan IP Addresnya, sebagai contoh saya menggunakan IP 192.168.1.1/24
7. Interface kettikan "ether1"
8. Untuk melihat IP yang kita buat tadi ketikkan "ip addres print"
9. Selanjutnya buatlah IP pada komputer/laptop pada adapter VirtualBox Host-Only Network, disini saya gunakan IP 192.168.1.2 dengan subnet 255.255.255.0
10. Selanjutnya uji koneksi dari komputer/laptop ke Mikrotik OS atau sebaliknya dengan menggunakan perintah "ping"
11. Jika keduanya muncul pesan Reply maka koneksi keduanya tidak ada masalah alias dalam kondisi baik.
Pinging dari komputer/laptop ke Mikrotik OS
Pinging dari Mikrotik OS ke komputer/laptop

 12. Jika terjadi Request Time Out maka coba cek seperti pada langkah 2

Demikian postingan kali ini semoga bermanfaat. Saran dan kritik sangat kami butuhkan demi kebaikan artikel ini. Terimakasih . . .



Related : CARA KONEKSI KOMPUTER/LAPTOP DENGAN MIKROTIK OS YANG ADA PADA ORACLE VM VIRTUALBOX

0 Komentar untuk "CARA KONEKSI KOMPUTER/LAPTOP DENGAN MIKROTIK OS YANG ADA PADA ORACLE VM VIRTUALBOX"